Ulasan Lengkap Mengenai Windows 10
Windows 10 merupakan sistem operasi terbaru dari perusahaan perangkat lunak yang didirikan oleh Bill Gates, siapa lagi kalau bukan Microsoft Corporation. Sistem operasi ini diluncurkan sekitar bulan Juli 2015. Microsoft telah melakukan banyak perubahan pada sistem operasi terbarunya ini, mulai dari segi tampilan, penambahan fitur tertentu, sampai menu start button juga berubah. Menurut saya pribadi, OS ini dari segi tampilan sangat cantik. Ya mungkin karena efek dari perubahan tersebut yang membuat Windows 10 terkesan lebih cantik dari OS sebelumnya. Apa saja perubahan yang dilakukan oleh Microsoft?? Simak baik-baik ulasan berikut ini.
Kembalinya Start Menu
Microsoft akhirnya mendengarkan permintaan para penggunanya dengan mengembalikan start menu disertai sedikit sentuhan ala kotak-kotak khas Windows 10. Selain itu ada juga tombol Power untuk sleep, restart, dan shutdown, tombol File Explorer untuk mengexplorasi file yang ada di komputer, serta tombol All Apps untuk membuka aplikasi yang sudah diinstall. Para pengguna Windows mungkin sudah familiar dengan ketiga tombol tersebut. Namun ada satu tombol yang dihilangkan dari start menu Windows 10 yaitu tombol Control Panel. Microsoft mengganti tombol Control Panel dengan tombol Settings. Dan tampilan Menu Settings ketika diklik agak berbeda dengan Windows 8.1. Coba saja Anda buka.
Klik untuk memperbesar |
Penambahan Cortana
Cortana merupakan asisten pribadi buatan Microsoft untuk Windows 10. Anda dapat membuka aplikasi dan menanyakan sesuatu dengan bantuan Cortana. Untuk menggunakan Cortana Anda harus klik/sentuh logo microfon yang ada di menu search lalu ucapkan "Open File Explorer" maka otomatis Cortana akan membuka File Explorer. Apabila aplikasi yang ingin Anda buka belum diinstall atau pertanyaan Anda tidak dapat dimengerti Cortana maka otomatis Cortana akan mencarinya di penelusuran Bing. Jika Anda menaruh kursor mouse di menu search pada taskbar, Anda akan disuguhi Cortana dengan menampilkan berita dan laporan cuaca terkini.
Hilangnya Start Screen
Hal yang sangat mencolok disini adalah ketika startup Anda tidak lagi menemukan Start Screen yang terdapat pada Windows 8 atau 8.1. Ketika startup, Anda langsung masuk ke mode Desktop sama halnya di Windows 7. Hilangnya start screen mungkin menjadi kabar gembira bagi para pengguna Windows 7. Seolah-olah harapan mereka dikabulkan. Ya, memang benar hilangnya start screen membuat para user Windows 7 lebih mudah beradaptasi dengan OS terbaru ini.
Integrasi OneDrive dan Recent Documents
Jika Anda mengaktifkan online account, Anda dapat menggunakan OneDrive langsung dari File Explorer. OneDrive adalah cloud storage yang ditawarkan oleh Microsoft secara cuma-cuma. Anda dapat meletakkan file-file yang ada di komputer langsung ke OneDrive semudah melakukan copy paste biasa.
Recent Documents (dokumen-dokumen yang baru saja di buka) juga di tampilkan di File Explorer untuk memudahkan Anda mengakses dokumen tersebut. Recent Documents awalnya dapat di akses lewat Start Menu di versi-versi Windows sebelumnya.
Perubahan Icon
Ketika membuka File Explorer pasti ada yang berbeda dengan icon folder dan icon partisi disk yang ada di Windows 10. Itulah perombakan positif yang dilakukan oleh Microsoft. Mereka mengubah desain icon sebagai penyegaran kepada pengguna Windows versi sebelumnya agar para user tidak bosan.
Klik untuk memperbesar |
Task View
Task View merupakan fitur terbaru yang ada di Windows 10. Anda bisa mencoba fitur ini dengan cara klik atau sentuh pada tombol sebelah kanan menu search yang ada di taskbar. Tepatnya di sebelah kanan logo microfon (jika Cortana Anda sudah aktif maka logo microfon akan muncul). Fungsi dari tombol Task View yaitu memungkinkan pengguna melihat jendela apa saja yang sedang aktif. Cukup menarik bukan??
Nah cukup sampai disini dulu yang dapat saya sampaikan mengenai Windows 10. Apabila ada kesalahan penggunaan bahasa dan penulisan kata/kalimat mohon dimaafkan. Sekian dan terima kasih telah berkunjung.
0 Response to "Ulasan Lengkap Mengenai Windows 10"
Post a Comment